Jumat, 13 Juli 2012

teori biaya produksi


Teori Biaya Produksi

qBiaya atau ongkos produksi merupakan semua pengeluaran yang dilakukan oleh perusahaan untuk mendapatkan faktor-faktor produksi dan bahan-bahan mentah yang akan digunakan untuk menciptakan barang-barang yang diproduksi.
qSalah satu maksimisasi keuntungan produsen/ perusahaan adalah dengan minimisasi biaya produksi.
qOpportunity Cost, selisih biaya produksi tertinggi terhadap biaya produksi alternatif atas  sumber daya yang digunakan.
qBiaya Eksplisit, pengeluaran aktual (secara akuntansi) perusahaan untuk penggunaan sumber daya dalam proses produksi.
qBiaya Implisit, biaya ekonomi perusahaan atas penggunaan sumber daya yang ditimbulkan karena proses produksi
Hubungan Biaya Produksi dengan Hasil Produksi
ØBiaya = f (Q)  dimana Q = Output
ØOutput = f(X)  dimana X = Input
ØFungsi Biaya Produksi, hubungan input dan output (besarnya biaya produksi dipengaruhi jumlah output, besarnya biaya output tergantung pada biaya atas input yang digunakan).
ØPerilaku biaya produksi , dipengaruhi;
1.Karakteristik fungsi produksi
2.Harga input yang digunakan dalam proses produksi.
Analisis Biaya Produksi Jangka Pendek
Dalam analisis biaya jangka pendek sebahagian faktor produksi tidak dapat ditambah jumlahnya.
3 konsep (fungsi) tentang biaya produksi, yaitu;
1.Biaya Tetap Total (Total Fixed Cost),
  TFC = f (Konstan).
2.Biaya Variabel Total (Total Variabel Cost), TVC = f (output atau Q).
3.Total Cost (Total Cost), TC = TFC + TVC
Biaya Produksi Jangka Pendek
Biaya Total (TC) adalah keseluruhan jumlah ongkos produksi yang dikeluarkan oleh perusahaan. Jumlah antara total biaya tetap dan biaya variabel produksi.
Total biaya tetap (TFC) adalah keseluruhan biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh faktor produksi yang tidak dapat diubah jumlahnya.
Total variable cost (TVC) adalah keseluruhan biaya untuk memperoleh faktor produksi yang dapat diubah jumlahnya.
Biaya tetap rata-rata (AFC) adalah perbandingan antara total biaya tetap (TFC) dengan jumlah produksi yang dihasilkan (Q)
Biaya variabel rata-rata (AVC) adalah perbandingan antara total biaya variabel (TVC) dengan jumlah produksi yang dihasilkan (Q)
Biaya total rata-rata (AC) adalah perbandingan antara biaya total (TC) untuk memproduksi sejumlah barang dengan jumlah produksi yang dihasilkan (Q).
Marginal Cost (MC) adalah perbandingan antara kenaikan ongkos produksi total yang dihasilkan dengan kenaikan jumlah produksi yang dihasilkan.




1 komentar:

  1. kita juga punya nih artikel mengenai 'Biaya Produksi', silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
    http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/6236/1/JURNAL.pdf
    trimakasih
    semoga bermanfaat

    BalasHapus